Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali Diresmikan, Harapannya Dapat Meningkatkan Kwalitas Kesehatan Masyarakat 

    Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali Diresmikan, Harapannya Dapat Meningkatkan Kwalitas Kesehatan Masyarakat 
    Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali diresmikan

    MOROWALI Sulawesi Tengah - Pelayanan Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali diresmikan penggunaannya pada hari Rabu 24 Mei 2023.

    Acara peresmian Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali itu berlangsung di Mapolsek Bungku Tengah, Kelurahan Mendui, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Morowali AKBP Suprianto, SIK, MH, mengatakan bahwa persemian Posyandu Kemala Bhayangkari itu dalam rangka untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

    Kapolres Morowali juga mengatakan kehadiran para tokoh yang memberikan dukungan besar dalam acara tersebut menjadi bukti nyata komitmen untuk memajukan sektor kesehatan di wilayah tersebut.

    Ps. Kasi Humas Polres Morowali dalam kesempatan itu juga menuturkan bahwa kegiatan peresmian Posyandu Kemala Bhayangkari dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Morowali yang diwakili oleh Ibu Kasat Samapta, Ibu Ifa Pakaya, Kapolsek Bungku Tengah AKP. I Gusti Nyoman Suarta, S.H., dan Kepala Puskesmas Bungku Tengah, Dr. Supardi.

    “Acara dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan dengan doa sebagai ungkapan rasa syukur atas peresmian Posyandu Kemala Bhayangkari. Kemudian, kata sambutan oleh Kepala Puskesmas Bungku Tengah, Dr. Supardi yang menyampaikan apresiasi dan harapan ke depan terhadap Posyandu Kemala Bhayangkari, ” ujarnya.

    Selanjutnya, sambutan dari Ketua Bhayangkari Cabang Morowali yang diwakili oleh Ibu Ifa Pakaya turut menjadi bagian penting dalam acara tersebut. Ia juga menyampaikan harapannya agar Posyandu Kemala Bhayangkari dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Morowali dalam meningkatkan kualitas kesehatan.

    Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh perwakilan Bhayangkari Polsek Bungku Tengah. 

    “Moment ini menjadi simbolik dimulainya pelayanan perdana Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali kepada masyarakat setempat, ” terang Ibu Ifa Pakaya.

    Ia juga menambahkan dengan semangat yang tinggi, para petugas medis siap memberikan pelayanan terbaik mereka kepada masyarakat Morowali.

    “Pelayanan perdana Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Morowali telah dibuka, memberikan harapan baru bagi masyarakat dalam menjaga dan meningkatkan kesehatan mereka. Semoga dengan adanya Posyandu ini, masyarakat Morowali dapat hidup lebih sehat dan berkualitas, ” tutup Ibu Ifa Pakaya.

    (PATAR JS & HUMRES) 

    morowali sulawesi tengah-
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Tim Resmob Polres Morowali Berhasil Tangkap...

    Artikel Berikutnya

    Diresmikan, Loket Pelayanan Kantor BPN Morowali...

    Berita terkait

    Polres Morowali Lakukan Pengawalan dan Pengamanan Logistik Pemilu 2024 di KPUD Morowali 
    Komsos di Desa Tanjung Harapan, Babinsa Kodim 1311/Morowali Imbau Pemuda Jaga Keamanan Jelang Tahun Baru
    Koptu Arham Babinsa Koramil 1311-06/BU Laksanakan Kerja Bakti di Desa Kolo Atas
    Dandim 1311/Mrw Yang Baru Lulusan Terbaik Akmil Sepak Terjangnya Mengagumkan 
    Peringati HUT TNI ke-78, Korem 132/Tdl Gelar Ziarah Nasional di TMP Palu
    Personel Koramil 1311-02/BS bersama Polsek Bahodopi Lakukan Pengamanan Nataru di Sejumlah Titik
    Polres Morowali Lakukan Pengawalan dan Pengamanan Logistik Pemilu 2024 di KPUD Morowali 
    Kapolres Morowali Pimpin Pemeriksaan Senjata Api Personel Pastikan Kelayakan Penggunaan dan Cegah Potensi Penyalahgunaan 
    Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan di Morowali, IMIP Serahkan Gedung Kelas Baru untuk Pesantren Daarul Muntadzar di Desa Lalampu 
    Dandim 1311/Mrw Yang Baru Lulusan Terbaik Akmil Sepak Terjangnya Mengagumkan 
    Dandim 1311/Mrw Didampingi Danramil 1311-02/BS Letakkan Batu Pertama Pembangunan RTLH di Desa Padabaho, Target 2 Minggu Selesai
    Diduga Belum Kantongi Izin, PT RUJ di Morowali Bebas Beraktivitas Terkesan Kebal Hukum
    Kejari Kerangkeng 5 Tersangka Dugaan Korupsi Rp.700 juta lebih Proyek Batu Gajah di Desa Dampala APBD 2023, Termasuk PPK BPBD Morowali Inisial AR
    Teamwork yang Solid, Danrem 132/Tdl Makan Siang bersama Para Prajurit Petarung Tadulako
    PT Vale Berhasil Wujudkan Kemandirian Petani Ramah Lingkungan di Area Pemberdayaan Termasuk di Morowali

    Rekomendasi berita

    Polres Morowali Resmi Buka Layanan Pembuatan dan Perpanjangan SIM, Beroperasi Setiap Hari Kerja 
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting

    Tags